Page 91 - Bisikan Ombak - by Suci Harjono
P. 91

tips sebagai tanda terimakasih karena sudah mengunakan jasanya. Di
        balik pemberian tips sebenarnya ada keinginan dari sopir dan nahkoda
        agar di waktu lainnya Daud masih mengunakan jasa mereka. Selama tidak
        ada komplain dari tamu yang di bawa, biasanya Daud dengan senang
        hati  akan  mengunakan  jasa  yang  sama.  Ibarat  saling  membutuhkan,
        mereka tanpa sadar telah terikat satu dengan yang lain.


                                          **

               Langkah kakinya terasa ringan saat menginjak  kampung
        Malalayang.  Beberapa  ibu dan  anak-anak duduk  diluar  rumah.  Ada
        yang berbincang-bincang, yang lain menyuapi anak-anak. Beberapa ibu
        tampak sedang melipat jaring dan lainnya mengumpulkan ikan yang di
        jemur.
               “Dari mana, Kak?”  sapa Helen.
               “Hei,  Mey,  baru  makan,  ya?”  Daud  mencubit  pipi  montok
        Mey anak Helen.  Mey menjerit kecil  dan  mengusap  pipinya sambil
        memandang Daud dengan sorot mata galak. Meskipun baru berusia 4
        tahun tetapi Mey pintar berpura-pura marah.
               “Baru pulang Kak? Dari mana?” tanya Helen lagi.
               “Ngantar tamu ,” jawab Daud pendek.
               “Om  Daud  lagi  PeYe,  hehehehehehehe,”  celutuk  Hani,  gadis
        remaja tetangga Daud  yang saat ini duduk di bangku SLTP.
               “Apa itu Peye?” tanya Daud tak mengerti.
               Hani dan beberapa temannya tertawa cekikikan sambil menutup
        mulut. Mereka berbisik-bisik membuat Daud penasaran.
               “Apaan tu? Om nggak paham.”
               “Om nggak gaul sich,” sela Mariam.
               Daud  tersenyum  saat  Hani  menjelaskan  Peye  itu  artinya  PaYu
        kalimat dalam bahasa jawa yang artinya adalah sedang laku atau ada
        kerjaaan. Ada-ada saja anak jaman sekarang. Bahasa gaul mereka sulit
        untuk dipahami. Rupanya mereka mengerti beberapa  istilah jawa dari
        teman mereka yang asli jawa. Ia sendiri yang berasal dari jawa malah
        tidak pernah mendengar istilah tersebut.


        Bisikan Ombak_ Suci Harjono_sucihan03@gmail.com                    91
   86   87   88   89   90   91   92   93   94   95   96