Page 533 - Bilangan Fu by Ayu Utami
P. 533
bagaikan aura bumi. Semakin jauh pula ozonsfir, si selubung
aura itu, dari permukaan tanah. Maka, sekitar satu milyar
tahun silam, lapisan ozon yang lebih tebal dan tinggi dari paras
bumi itu akhirnya memungkinkan makhlukmakhluk dari ke
rajaan dasar laut meninggalkan air dan naik ke darat. Itulah
awal mula kehidupan di darat.
Ombak bergulunggulung, menjilat canang saji yang tadi
diletakkan seseorang.
“Tidakkah penyembahan terhadap Nyi Ratu Kidul me
ngandung memori purba tentang asalusul kita?” ujarnya.
Memori purba. Pengetahuan yang ada dalam darah. Gnosis
sanguinis.
“Sebagian orang hendak menghabisi pengetahuan dalam
darah ini. Demi menegakkan pengetahuan yang ada dalam otak
sebagai satusatunya pengetahuan.”
Ah. Sang Ratu menerima sesajen itu dan menariknya ke
tengah samudra. Ombak menyapu hingga ke lututku, meng
getarkan pasir di bawah kakiku, menggoyahkan berdiriku.
ozon. Pada mulanya adalah dua atom dalam molekul
oksigen (O ). Radiasi ultraviolet dengannya memecah ikatan
2
antara dua atom itu. Maka atom yang terpisah pun melayang
layang dan menyusup ke dalam molekul oksigen lain, yang
masih terdiri sepasang atom. Penyusupan ini membentuk
ikatan baru terdiri dari tiga atom. Dialah O . Yaitu, Ozon.
3
Seandainya Marja ada di sini, akan kukatakan padanya
bahwa kita berdua adalah dua atom yang mengikatkan diri da
lam sebuah molekul zat asam. Kita bahagia. Tapi sebuah atom
yang sendiri bernama Parang Jati tibatiba datang melekat. Dan
kita menjadi sebuah molekul dengan tiga atom. Kita menjelma
Ozon yang bahagia.
Jika aku adalah bilangan satu, Marja bilangan nol, Parang
Jati adalah bilangan hu.
Tapi, seperti Ozon. Atom yang sendiri itu—yang tibatiba
23