Page 12 - E-Modul Pengembangan Pembelajaran PPKn SD_Neat
P. 12

kepada siswa untuk aktif dalam kegiatan pembelajaran. Untuk melangsungkan
                  pembelajaran  yang  demikian,  guru  mesti  menggunakan  berbagai  metode
                  pembelajaran sekaligus seperti ceramah, diskusi, kerja kelompok, penugasan,
                  penyajian,  wawancara,  observasi  dan  lain  sebagainya  (Suastika,  2018).
                  Sedangkan  pendekatan  teacher  centered  learning  guru  lebih  mendominasi
                  proses  pembelajaran  dari  awal  sampai  akhir.  Peserta  didik  lebih  banyak
                  mendengarkan menunggu arahan dari guru bertalian dengan tugas-tugas yang
                  mesti  dikerjakan  (Sukadi,  2010).  Model  ini  berarti  memberikan  informasi  satu
                  arah karena yang ingin dicapai adalah bagaimana guru bisa mengajar dengan
                  baik sehingga yang ada hanyalah transfer pengetahuan. Output yang dihasilkan
                  oleh pendekatan belajar seperti ini tidak lebih hanya menghasilkan siswa yang
                  kurang  mampu  mengapresiasi  ilmu  pengetahuan,  takut  berpendapat,  tidak
                  berani  mencoba  yang  akhirnya  cenderung  menjadi  pelajaran  yang  pasif  dan
                  miskin  kreativitas.  Bertalian  dengan  penjabaran  model  pembelajaran,  strategi
                  pembelajaran,  metode  pembelajaran  dan  teknik  pembelajaran  akan  dibahas
                  dalam kajian berikutnya.

                  b.  Model Pembelajaran PPKn Sekolah Dasar

                         Model  pembelajaran  merupakan  pedoman  yang  digunakan  oleh  guru
                  untuk  melangsungkan  proses  pembelajaran.  Model  pembelajaran  memuat
                  tentang bagaimana kegiatan apersepsi dilakukan, bagaimana langkah-langkah
                  pembelajaran  dilaksanakan,  media  pembelajaran  digunakan,  sumber  belajar
                  dikemas untuk melangsungkan proses pembelajaran dan evaluasi dilaksanakan
                  dalam  proses pembelajaran.  Model  pembelajaran merupakan  suatu pedoman
                  yang  rinci  tentang  pendekatan,  strategi,  metode,  teknik  dan  bahkan  taktik
                  pembelajaran, termasuk proses evaluasinya (Suastika, 2016). Senada dengan
                  itu, Wahab (2008) menyatakan model pembelajaran adalah sebuah perencanaan
                  pembelajaran yang menggambarkan proses yang ditempuh dalam pembelajaran
                  agar tercapai perubahan spesifik prilaku siswa seperti yang diharapkan.
                         Model  pembelajaran  digunakan  untuk  mengarahkan  dalam  mendesain
                  pembelajaran untuk membantu peserta didik sedemikian rupa sehingga tujuan
                  pembelajaran  tercapai.  Jika  pendekatan  menjadikan  aktifitas  siswa  sebagai
                  dasar untuk menentukan pendekatan termasuk (studen centered atau teacher
                  centered),  maka  untuk  membedakan  antara  model,  metode  dengan  strategi
                  adalah  adanya  sintaks  pembelajaran.  Joyce  &  Weil,  (2009)  mengungkapkan
                  model  pembelajaran  memiliki  unsur  dasar  yang  prinsip  yang  tidak  dimiki
                  pendekatan, metode, strategi dan teknik,  yaitu :(1) syntax, yaitu langkah-langkah
                  operasional pembelajaran, (2) social system, adalah suasana dan norma yang
                  berlaku  dalam  pembelajaran,  (3)  principles  of  reaction,  menggambarkan
                  bagaimana  seharusnya  guru  memandang,  memperlakukan,  dan  merespon
                  siswa, (4) support system, segala sarana, bahan, alat, atau lingkungan belajar
                  yang  mendukung  pembelajaran,  dan  (5)  instructional effect  yaitu  hasil  belajar
                  yang diperoleh langsung berdasarkan tujuan yang disasar dan nurturant effect
                  yaitu hasil belajar di luar yang disasar.
                         Syntax adalah langkah-langkah pembelajaran yang mesti dilakukan oleh
                  guru dan siswa untuk mencapai tujuan pembelajaran yang ditetapkan. Langkah-
                  langkah  pembelajaran  antara  model  pembelajaran  yang  satu  dengan  model




                                                            9
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17