Page 84 - Tesis S2 Unpad
P. 84
68
Hasil penelitian diketahui, kegiatan pengawasan dan evaluasi terhadap
permasalahan terkait dengan masalah kelengkapan data rekam medis seperti hasil
evaluasi analisis data kuantitatif dan kualitatif berkas rekam medis belum ada
feedback dari manajemen terkait hal tersebut, yang mana hal ini diperlukan untuk
menunjang pelaksanaan klaim pelayanan pasien.
Hasil penelitian pada komponen proses menunjukan terdapat kekurangan dan
kelebihan dalam pelaksanaan klaim pelayanan pasien era JKN di RSUP Dr M
Djamil Padang seperti rangkuman pada Tabel 4.4 berikut:
Tabel 4.4 Rangkuman Komponen Proses dalam Pelaksanaan Klaim Pelayanan
Pasien era JKN di RSUP Dr M Djamil Padang
No Komponen Variabel Kelebihan Kekurangan
1 Proses Perencanaan Ada usulan Perencanaan
Perencanaan dari masih
masing-masing mengikuti
bagian yang Renstra lama
terlibat dalam yang tidak
tahapan sesuai lagi
pelaksanaan klaim keadaan
seperti SDM, sekarang
pelatihan dan
sarana Bergantung
pada pimpinan
Pengorganisasian Pengorganisasian Koordinasi,
telah dilakukan komunikasi
berdasarkan masing-masing
tupoksi pada bagian masih
masing-masing kurang
bagian
dilanjutkan
68