Page 65 - SEJARAH KEBANGKITAN NASIONAL DAERAH SULAWESI UTARA
P. 65

BAB  m

               .KEADAAN DI DAERAH DARI TAHUN  ±  1900-1928

           A.   PENGARUH  POLITIK  KOLONIAL  BELANDA . DAN  DE-
                SENTRALISASI DI DAERAH
                Wilayah  keresidenan  Manado  sejak  pembentukannya  di
           tahun  1824,  tidak  pernah  mengalami  perobahan  wilayah  sampai
           awal  abad  ke  - 20  bahkan  sampai runtuhnya kekuasaan kolonial
           · sebagai akibat pendudukan Jepang mulai tahun  1942. Wilayah ini
           terdiri  dari  em pat  Af deeling  (Manado,  Gorontalo,  Donggala,
           Poso)  yang  masih  dibagi  lagi  atas  10 Onderafdeeling  serta  lebih
           dari  20  kerajaan  berstatus  landschap.  Afdeeling  Manado  meli-
           puti  Manado  dan  Minahasa,  Afdeeling Gorontalo  ineliputi  selu-
           ruh  daerah  Gorontalo,  Afdeeling  Donggala  meliputi  Buol,  Toli-
           toli,  Donggala, Palu  dan Parigi, sedangkan Af deeling Poso meliputi
           Poso,  Luwuk Banggai dan Kolonedale,. Setiap Af deeling ini dipim-
           pin oleh seorang  Asisten Residen.
                Setiap  Onderafdeeling  dipimpin  oleh  seorang  Controleur
           yang membawahi kerajaan-kerajaan sebagai berikut:
            1.  Onderafdeeling  Sangir  Talaud,  terdiri  dari  Kerajaan-ke-
           rajaan Tagulandang, Siau, Tabukan, Manganitu/Tamako, Kendahe/
                Tahuna dan Talaud,
            2.  Onderafdeeling  Bolaang  Mongondow  terdiri  dari  kerajaan-
                k~rajaan  Bolaang  Mongondow,  Bolaang  Uki,  Bintauna:
                Kaidipang dan Bolaang Itang,
            3.  Onderafdeeling  Buol dengan  Kerajaan Buol;

            4.  Onderafdeeling Tolitoli dengan  Kerajaan Tolitoli:
            5.  Onderafdeeling   Donggala  dengan  Kerajaan  Banawa  dan
                Tawaeli,
            6.  Onderafdeeling  Palu  dengan  Kerajaan-kerajaan  Sigidolo,
                Kulawi dan Palu;
            7.  Onderafdeeling Parigi dengan Kerajaan Parigi;
            8.  Onderafdeeling  Poso  dengan  Kerajaan-kerajaan  Lore,  Tojo,
                Poso dan U'nauna;
            9.  Onderafdeeling  Banggai  dengan  Kerajaan-kerajaan  Banggai,
                dan Moutong;


            56
   60   61   62   63   64   65   66   67   68   69   70