Page 26 - PROSES & TEKNIK PENYUSUNAN UNDANG-UNDANG
P. 26

SISTEM HUKUM DAN
                                                           PEMBANGUNAN HUKUM NASIONAL



                                    Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, sumber hukum
                                adalah  segala  sesuatu  berupa  tulisan,  dokumen,  naskah,  dan
                                sebagainya  yang digunakan suatu bangsa sebagai pedoman
                                hidupnya pada masa tertentu.
                                    Sumber hukum merupakan segala hal yang menimbulkan
                                aturan-aturan yang memiliki kekuatan memaksa. Sumber hukum
                                kemudian terbagi menjadi dua, yaitu:
                                a)   Sumber  Hukum  Materiil;  sumber  atau  tempat  dari  mana
                                    materi hukum diambil; dan
                                b)   Sumber Hukum Formil; sumber atau tempat asal suatu
                                    peraturan memperoleh kekuatan hukum.
                           3)   Tata Hukum Indonesia
                                Tata hukum ini bertujuan mempertahankan, memelihara, dan
                                melaksanakan tertib hukum bagi masyarakat suatu negara
                                sehingga dapat dicapai ketertiban di negara tersebut. Tata hukum
                                Indonesia berpedoman pada UUD NRI  Tahun 1945, sehingga
                                semua  peraturan hukum  dibuat  oleh  negara dan  berlaku bagi
                                seluruh masyarakat Indonesia. Berikut susunan tata hukum
                                Indonesia berdasarkan hierarkinya:
                                a)   UUD NRI Tahun 1945;
                                b)   UU/Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang
                                    (Perppu);
                                c)   Peraturan Pemerintah (PP);
                                d)   Peraturan Presiden (Perpres); dan

                                e)   Peraturan  Daerah  (Perda);  di  dalamnya  Perda  Provinsi,
                                    Kabupaten/Kota, dan Desa.


                           b.   Struktur Kelembagaan Hukum
                           Sistem atau mekanisme kelembagaan yang menopang pembentukan
                           dan penyelenggaraan hukum di Indonesia disebut sistem kelembagaan
                           hukum. Berikut strukturnya:
                           1)   Lembaga peradilan terdiri atas: Mahkamah Agung (MA), Mahkamah
                                Konstitusi (MK), dan Komisi Yudisial (KY);



                                                                                  7
                                                                         dpr.go.id
   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31