Page 29 - Pengantar Hukum Tata Negara
P. 29

18    Dian Aries Mujiburohman


                Logemann   membedakan    secara  tegas  antara  hukum  tata
            negara  dan  hukum  administrasi negara, yang bertitik  tolak  pada
            sistematika hukum yang meliputi tiga hal, yaitu: (a) ajaran tentang
            status  (persoonsleer), (b) ajaran  tentang lingkungan  (gebiedsleer),
            (c) ajaran tentang hubungan hukum (leer de rechtbetrekking).

                Perbedaan hukum tata negara dan administrasi negara menurut
            Logemann  hukum   tata  negara  mempelajari tentang kompetensi
            atau  wewenang, sedangkan   hukum   administrasi negara  yang
            mempelajari tentang hubungan  hukum  istimewa. yang mencakup
            tujuh hal mengenai jabatan yaitu:

            a)  jabatan-jabatan yang ada dalam susunan suatu negara.
            b)  siapa yang mengadakan jabatan-jabatan.
            c)  bagaimana cara mengisi orang untuk jabatan-jabatan itu.
            d)  fungsi dari jabatan.
            e)  apa kekuasaan hukum jabatan-jabatan.
            f)  bagaimana hubungan masing-masing jabatan.
            g)  sampai batas-batas mana kekuasaan jabatan-jabatan.



                Hukum administrasi negara mempelajari jenisnya, bentuk serta
            akibat hukum yang dilakukan oleh para pejabat dalam melakukan
            tugasnya. Selain  van  Vollenhoven  dan  Logemann, sarjana  ketiga
            adalah Stellinga, yang membedakan hukum tata negara dan hukum
            administrasi negara  secara  tegas. Dalam  pidatonya  yang berjudul
            “Systematische Staatsrecht-studie”, dikemukakan bahwa tidak hanya

            di dalam  hukum  tata  negara  saja  diadakan  sistematika, tapi juga
            dalam hukum administrasi negara.
                Dalam  bukunya  yang lain  yaitu  yang berjudul “Grondtrekken
            van het Nederlandsch Administratierecht”, Stellinga mengemukakan
            bahwa   kebanyakan   penyelidikan  tentang   tentang  hukum
            administrasi negara tidak meliputi keseluruhannya, melainkan hanya

            membicarakan  beberapa  bagian  tertentu  saja. Bagian-bagian  ini
   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34