Page 156 - Tanah untuk Rakyat Laki-laki dan Perempuan Indonesia
P. 156

1.   Registering property Indonesia menjadi  rendah  akibat
                       tingginya  biaya  pengurusan dan  kualitas administrasi
                       pertanahan yang masih rendah.
                   2.   Potensi konflik antar-masyarakat maupun antara masyarakat
                       dengan pemerintah dapat mengganggu stabilitas keamanan
                       nasional,  termasuk mengancam integritas Negara Kesatuan
                       Republik Indonesia.
                   3.   Pertumbuhan ekonomi nasional terhambat yang berujung
                       pada menurunnya kesejahteraan masyarakat.


            Bagaimana jika sistem torrens dengan publikasi positif
            diterapkan di Indonesia?
                   Dengan lahirnya UUPA pada tanggal 24 September 1960 maka
            sistem  pendaftaran  tanah  berupa  menjadi  sistem  pendaftaran  hak
            (registration of title) di mana hal tersebut ditetapkan dalam pasal 19
            UUPA yang berbunyi :
                   1)   Untuk menjamin kepastian hukum  oleh  pemerintah
                       diadakan pendaftaran tanah di seluruh wilayah Republik
                       Indonesia menurut ketentuan-ketentuan  yang  diatur
                       dengan peraturan pemerintah
                   2)  Pendaftaran tanah meliputi :
                       a.  Pengukuran, pemetaan dan pembukuan tanah
                       b.  Pendaftaran  hak-hak atas  tanah dan  peralihan  hak-
                           hak tersebut
                       c.   Pemberian surat-surat tanda bukti hak yang berlaku
                           sebagai alat pembuktian yang kuat.
                   Dalam  penjelasan  UUPA  angka  IV  dikatakan  bahwa  usaha
            yang menuju ke arah kepastian hak atas tanah ternyata dari ketentuan
            pasal-pasal  yang mengatur  pendaftaran hak  yang bersangkutan
            dengan maksud agar mereka memperoleh kepastian tentang haknya.
            Pelaksanaan sistem torrens diselenggarakan oleh kantor pendaftaran

                                        136
   151   152   153   154   155   156   157   158   159   160   161