Page 151 - Mozaik Rupa Agraria
P. 151

Tanah Penyandang Disabilitas


                  Purwanti

















           Hak Atas Tanah Bagi Penyandang Disabilitas
           Negara Indonesia sebagai negara hukum juga mengatur tentang
           tanah  didalam  undang  undang   dan  kebijakan kebijakan
           turunannya.  Pada  dasarnya  secara  konstitusi  Negara  Indonesia
           menjamin  dan melindungi hak  setiap  warga negara  untuk
           memiliki tanah. Apa itu hak atas tanah? Hak atas tanah adalah
           hak  yang dimiliki  seseorang atau  kelompok  untuk  memiliki,
           menggunakan, dan menguasai tanah secara sah. Hak atas tanah
           dapat diperoleh melalui berbagai cara, seperti pembelian, warisan,
           pemberian, atau pengalihan hak dari pihak lain.
           Hak atas tanah memiliki beberapa bentuk diantaranya :

           1.   Hak Milik  atau  disebut juga Hak Kepemilikan. Hak milik
               memberikan  pemilik  tanah  hak  penuh  untuk  memiliki,
               menggunakan, dan menguasai tanah sesuai dengan ketentuan
               hukum  yang berlaku. Pemilik  tanah memiliki kebebasan
               untuk menjual,  menyewakan,  atau mengalihkan hak  atas
               tanah tersebut.
   146   147   148   149   150   151   152   153   154   155   156