Page 132 - Pengawasan-Mutu-Pangan_SC
P. 132

  Pengawasan Mutu Pangan  




                     Penilaian  kelompok  dilakukan  terhadap  Komponen  Utama  yang  meliputi  4  (empat)
               komponen yang dianggap lebih penting dibandingkan dengan 6 (enam) Komponen Penunjang.
               Komponen Utama terdiri atas komponen:
               (1)  Komponen D. Suplai Air,
               (2)  Komponen E. Pengendalian Hama,

               (3)  Komponen G. Kesehatan dan Higiene Karyawan,
               (4)  Komponen H. Pengendalian Proses.

                                          Tabel 3.4. Contoh Penilaian Komponen

                Komponen A. LOKASI/LINGKUNGAN PRODUKSI
                   1        B     Bebas pencemaran, semak belukar, dan genangan air
                   2        B     Bebas  sarang  hama,  khususnya  serangga  dan  binatang
                                  pengerat
                   3        K     Genangan air
                   4        B     Tidak berada di daerah pemukiman penduduk yang kumuh

                   5        K     Sampah (selalu dibuang, tidak menumpuk, tempat tertutup)
                   6        C     Selokan berfungsi baik


               Nomor      Nilai                        Unsur-unsur                                      Nilai
               Urut      Unsur                         yang Diobservasi                        Komponen

                     Pada contoh di atas, hasil penilaian rata-rata dari enam unsur yang diobservasi dengan
               nilai masing-masing B, B, K, C, K, dan C adalah :
                                                 3 (  3  1  3  1  ) 2    2
                                                          6

                     Dengan demikian, hasil penilaian Komponen A. Lokasi/Lingkungan Produksi adalah C
               (Cukup). Demikian seterusnya, hingga diperoleh penilaian Komponen J. Pelatihan Karyawan.

                   1.  Penilaian Pelaksanaan Penerapan GMP
               Penilaian keseluruhan pelaksanaan penerapan GMP didasarkan atas hasil penilaian kesepuluh
               komponen. Penilaian diberikan dalam bentuk penilaian kualitatif sebagai berikut:
                Baik         :   Jika semua komponen dalam Kelompok Utama mendapat nilai B (Baik) dan
                                komponen lainnya maksimum 2 (dua) yang mendapat nilai K (Kurang)
                Cukup        :  Jika nilai-nilai komponen dalam Kelompok Utama B (Baik) atau C (Cukup)
                                dan komponen lainnya minimal 5 (lima) yang mendapat nilai C (Cukup)
                Kurang       :  Jika tidak memenuhi kriteria Cukup





                                                           125
   127   128   129   130   131   132   133   134   135   136   137