Page 197 - KelasIX PRAKARYA kls 9.pdf
P. 197
kebun-kebun sekitar rumah. Ayam kampung
disukai orang karena dagingnya yang kenyal
dan tidak berlemak sebagaimana ayam
broiler. Berbagai masakan Indonesia banyak
yang tetap menggunakan ayam kampung
karena dagingnya tahan pengolahan (tidak
mudah hancur saat diolah). Keunggulan
ayam kampung memiliki kandungan
nutrisi yang lebih tinggi, yaitu memiliki 19
jenis protein dan asam amino yang tinggi.
Sumber: Dokumen Kemdikbud Kadar lemaknya relatif lebih rendah jika
Gambar 4. 16 Ayam Kampung. dibandingkan dengan daging ayam bloiler.
Selain diambil dagingnya, ayam kampung
juga menghasilkan telur. Kandungan protein
telur ayam kampung cukup tinggi. Kegiatan
memelihara ayam kampung ini sebagai budi
daya dan sumber pangan ataupun karena
hobi untuk hiasan, contohnya memelihara
ayam kate atau ayam cemani.
Tahukah kamu jenis ayam kampung yang
ada di daerahmu? Apakah dipelihara untuk
sumber pangan atau sebagai hobi? Coba
cari tahu!
b). Ayam Broiler
Jenis ayam ini dipelihara dengan cara
diternakan, dipelihara di dalam kandang
yang berukuran besar. Ayam ini merupakan
ayam unggulan karena hasil persilangan dari
ras-ras ayam yang memiliki produktivitas
tinggi. Hanya dalam waktu 5-6 minggu, ayam
ini sudah bisa dipanen. Tahukah kamu jenis-
jenis ayam ini? Coba cari tahu jenis yang
ada/populer di daerahmu!
Daging ayam kampung memiliki cita rasa
yang berbeda dengan daging ayam broiler.
Sumber: Dokumen Kemdikbud Rasa daging ayam kampung lebih gurih
Gambar 4. 17 Ayam broiler.
dibandingkan dengan rasa ayam broiler.
Selain rasa yang berbeda kandungan lemak
pada ayam broiler lebih tinggi dari ayam
188
Prakarya Kelas IX
Di unduh dari : Bukupaket.com