Page 200 - Tere Liye - Negeri Para Bedebah
P. 200
”Tidak. Kalian tidak boleh bermain-main denganku.” Aku
menatap mereka tajam. ”Jika aku tidak menelepon lagi petugas
bank lima belas menit ke depan, dana yang barusan kutransfer
akan batal dengan sendirinya, itu transfer bersyarat, kembali ke
rekening semula tanpa otorisasi lanjutan. Sekarang terserah
kalian saja. Hilang semuanya, atau kutambahkan satu M lagi
setelah aku di luar gedung.”
Komandan sipir diam sejenak, berbisik-bisik.
Aku menunggu, menyeringai.
Komandan sipir mengangguk.
Bukan main! Aku sudah setengah bebas. Aku tersenyum tipis,
lalu berdiri.
”Boleh kuminta telepon genggammu, Bos?” Aku menunjuk,
sebelum beranjak keluar.
Komandan menatapku, hendak menggeleng.
”Ayolah, untuk orang yang sudah mengantongi satu M, kau
bisa membeli ratusan telepon genggam seperti ini, bukan?” Aku
tertawa. Sebenarnya aku butuh telepon untuk segera menghubu-
ngi Kadek, Maggie, dan yang lain.
Komandan mengangguk. ”Antar dia hingga keluar gedung.
Pastikan dia mentransfer sisanya.”
”Terima kasih, Bos. Kapan-kapan aku akan berkunjung lagi,
menyapa.”
Dua sipir mengantarku hingga halaman gedung penjara. Salah
satu dari mereka bahkan berbaik hati memberikan motornya
setelah aku memberinya jam tangan milikku. ”Kau jual, kau bisa
membeli dua motor baru.” Dia mengangguk senang. Aku kem-
bali menelepon call center 24 jam. Memberikan perintah pada
petugas bank, transaksi beres. Aku memasukkan telepon ke
198
Isi-Negeri Bedebah.indd 198 7/5/2012 9:51:11 AM