Page 147 - Buku Handbook HC Policy V1,0-23122020
P. 147

Job Experience


        Penugasan Eksternal



        Latar Belakang:
        Dalam rangka pengembangan Karyawan (groom talent), salah satunya dilakukan dengan cara menugaskan Karyawan ke
        Perusahaan Anak/Badan Hukum Terafiliasi.

        Maksud dan Tujuan:
        Perlu adanya kebijakan yang mengatur mengenai Penugasan Eksternal Karyawan PT PEGADAIAN (Persero).

        Pernyataan Kebijakan:
        1.  Penugasan eksternal dilakukan apabila Perusahaan Anak atau Badan Hukum Terafiliasi atau Kementerian BUMN
           membutuhkan keahlian yang dimiliki oleh Karyawan Perusahaan.
        2.  Hak dan kewajiban Karyawan dalam penugasan eksternal diatur sebagai berikut:
               1.  Masa kerja tetap diperhitungkan sebagai masa kerja dalam hubungan kerja dengan Perusahaan;
               2.  Selama masa penugasan penghasilan tidak berkurang dari yang biasa diterima atau lebih baik dari yang biasa
                  diterima;
               3.  Merupakan bagian dari program pengembangan karir sehingga kedudukan Karyawan yang ditugaskan berada di
                  bawah unit kerja yang membidangi Pengelolaan SDM;
               4.  Dalam hal Karyawan yang ditugaskan melakukan pelanggaran di Perusahaan Anak atau Kementerian BUMN maka
                  pelanggaran tersebut termasuk pelanggaran disiplin.
        3.  Jenis Penugasan Karyawan pada Perusahan Anak/Badan Hukum Terafiliasi terdiri dari:
               1.  Penugasan sebagai Pengurus, yaitu penugasan Karyawan menjadi Direksi atau Komisaris/Pengawas;
               2.  Penugasan sebagai Non Pengurus, yaitu penugasan Karyawan diluar Direksi atau Komisaris/Pengawas, terdiri
                  dari:
                      1.  Penugasan dengan jabatan/level yang sama dengan Perusahaan lnduk;
                      2.  Penugasan dengan jabatan/level lebih tinggi dari Perusahaan lnduk.
        4.  Tanggal Efektif Berlakunya Penugasan:
               1.  Tanggal efektif berlakunya penugasan bagi Karyawan yang ditugaskan sebagai Pengurus adalah:
                      1.  Untuk Perusahaan Anak sesuai dengan surat persetujuan dari RUPS;
                      2.  Untuk Badan Hukum Terafiliasi sesuai dengan surat persetujuan dari RUPS dan/atau lembaga terkait;
                      3.  Dalam hal terdapat Karyawan yang telah melaksanakan penugasan sebelum terpenuhinya Point 1 dan
                          Point 2 diatas, maka seluruh hak-hak Karyawan Penugasan dibayarkan sesuai dengan ketentuan
                          Perusahaan Induk.
               2.  Tanggal efektif penugasan bagi Karyawan yang ditugaskan sebagai Non Pengurus adalah sesuai dengan surat
                  keputusan penugasan dari Direksi Perusahaan Induk.
        5.  Ketentuan Lainnya:
               1.  Pengajuan cuti bagi Karyawan yang ditugaskan sebagai Non Pengurus, melalui:
                      1.  Persetujuan atasan langsung di PeruBahaan Anak/Badan Hukum Terafiliasi; dan
                      2.  Persetujuan Kepala Divisi Strategi Human Capital selaku atasan dari atasan langsung.
               2.  Penilaian individual performance bagi Karyawan yang ditugaskan sebagai Non Pengurus, mengacu pada
                  ketentuan yang berlaku di Perusahaan Induk;
               3.  Mekanisme perhitungan bonus bagi Karyawan yang ditugaskan sebagai Non Pengurus, mengacu pada ketentuan
                  yang berlaku di Perusahaan Induk.
        6.  Ketentuan lebih lanjut mengenai Penugasan Eksternal diatur dalam Peraturan Direksi.

        Referensi:
        1.  Peraturan Direksi Nomor 1 tahun 2019 tentang Penugasan Karyawan pada Perusahaan Anak/Badan Hukum Terafiliasi;
        2.  Perjanjian Kerja Bersama antara PT PEGADAIAN (Persero) dengan Serikat Pekerja.















                                                      147
   142   143   144   145   146   147   148   149   150   151   152