Page 154 - Buku Handbook HC Policy V1,0-23122020
P. 154

Hubungan Antar Karyawan


        The Gade CLUB (2 dari 2)



        Pernyataan Kebijakan (lanjutan):
        4.  Keanggotaan Hak dan Kewajiban Anggota:
               1.  Keanggotaan CLUB bersifat stelsel pasif yaitu setiap Karyawan Perusahaan secara otomatis menjadi anggota
                  CLUB;
               2.  Karyawan Perusahaan yang menjadi anggota CLUB adalah:
                      1.  Seluruh Karyawan Perusahaan yang tercatat pada Aplikasi HCMS;
                      2.  Dewan Komisaris dan organ pendukungnya;
                      3.  Direksi.
               3.  Keanggotaan CLUB berakhir apabila:
                      1.  Berhenti atau diakhiri sebagai Karyawan Perusahaan;
                      2.  Berhenti atau diakhiri sebagai Dewan Komisaris Perusahaan;
                      3.  Berhenti atau diakhiri sebagai Direksi Perusahaan;
                      4.  Anggota yang bersangkutan meninggal dunia.
               4.  Setiap anggota CLUB mempunyai hak sebagai berikut:
                      1.  Mengikuti kegiatan CLUB sesuai dengan ketentuan yang berlaku;
                      2.  Menggunakan fasilitas yang disediakan CLUB sesuai ketentuan yang berlaku;
                      3.  Menyampaikan kritik, saran dan mengajukan usulan kepada CLUB;
                      4.  Ditunjuk menjadi Pengurus CLUB atau Komisariat.
               5.  Setiap anggota berkewajiban untuk:
                      1.  Tunduk dan patuh kepada Pedoman umum ini, keputusan dan peraturan Pengurus CLUB serta
                          Peraturan perundang-undangan;
                      2.  Menjunjung tinggi dan menjaga nama baik, martabat dan reputasi Perusahaan;
                      3.  Berpartisipasi aktif, antusias dan mendukung setiap kegiatan CLUB;
                      4.  Menjaga dan memelihara fasilitas CLUB;
                      5.  Menghormati hak anggota lainnya;
                      6.  Bertanggung jawab atas segala sesuatu yang diamanatkan CLUB;
                      7.  Membina kebersamaan, kekeluargaan, kerja sama, memegang azas fair play, menghindari permusuhan
                          atau konflik yang mengarah pada SARA.
               6.  Setiap anggota dapat dikenakan sanksi, apabila:
                      1.  Melakukan pelanggaran terhadap ketentuan Pedoman Umum dan peraturan serta kebijakan CLUB;
                      2.  Melakukan tindakan yang dianggap bertentangan dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh CLUB;
                      3.  Bertindak yang dianggap merugikan atau mencemarkan nama baik, reputasi dan martabat CLUB;
                          dan/atau
                      4.  Menyalahgunakan wewenang yang diamanatkan Direksi, Pembina, Pengurus.
               7.  Pelanggaran terhadap ketentuan dan kegiatan CLUB dapat dikenakan sanksi disiplin kedinasan.
        5.  Pembubaran CLUB hanya dapat dilakukan oleh Direksi.

        Referensi:
        Peraturan Direksi Nomor 8 tahun 2018 tentang The Gade CLUB.

























                                                      154
   149   150   151   152   153   154   155   156   157   158   159