Page 80 - DASAR LISTRIK DAN ELEKTRONIKA FIX
P. 80
DASAR LISTRIK DAN
ELEKTRONIKA
MATERI PEMBELAJARAN
diode tersebut mulai menghantarkan arus. Bila tegangan dinaikkan, tegangan
output diode tunnel juga ikut naik sampai dengan mencapai niali tegangan
puncak dari diode tunel tersebut.
Gambar 4.13. Karakteristik, Lambang dan Bentuk Diode Tunnel
Sumber : dokumen pribadi
Diode tunnel digunakan untuk peralatan saklar karena
memiliki kecepatan cahaya yang sangat tinggi, sebagai alat untuk menyimpan
memori logik, dan untuk osilator dibagian microwave karena memiliki kapasitansi
dan juga induktansi yang sifatnya rendah.
B. Transistor Persambungan
Transistor adalah komponen aktif yang sering digunakan pada
rangkaian elektronika baik analog maupun digital. Transistor dibuat dari bahan
semikonduktor germanium atau silicon. Transistor memiliki tiga kaki seperti
ditunjukkan gambar 4.14 yaitu basis, kolektor dan emitor.
Transistor digunakan : sebagai penguat arus, penguat tegangan dan
penguat daya (AC dan DC) , penyearah (rectifier), saklar elektronik/switch,
pembangkit frekuensi (osilator), pemantap tegangan (stabilizer), penyangga
(Buffer) , penggerak (Driver).
Gambar 4.14 Lambang Skematis Transistor PNP dan Transistor NPN
Sumber : Dokumen Pribadi
1. Jenis – Jenis Transistor
Transistor dibagi menjadi dua yaitu berdasarkan arus input yaitu
transistor jenis Bipolar Junction Transistor (BJT) dan yang berdasarkan
tegangan input yaitu jenis transistor efek medan (FET).
a. Bipolar junction transistor (BJT)
Transistor jenis Bipolar junction transistor (BJT) mempunyai 3
kaki, yaitu kaki Basis, Kolektor, dan Emitor. Transistor ini terdiri dari dua
buah diode yang disambungkan seperti gambar 4.16 dan 4.17. Ada dua
63