Page 89 - Perilaku Konsumen - Mashur Razak
P. 89

memasarkan beberapa versi jasa mereka keberbagai segmen pasar
            yang berbeda dengan menggunakan strategi pengaturan posisi yang
            berbeda.  Contoh  :  penggunaan  warna  kartu  kredit  untuk
            membedakan status pemegang kartu.

            PANDANGAN ATAU PERSEPSI MENGENAI HARGA
                    Persepsi konsumen dalam memandang harga tertentu (tinggi,
            rendah,  wajar)  mempunyai  pengaruh  yang  kuat  terhadap  maksud
            membeli  dan  kepuasan  membeli.  Para  konsumen  mengandalkan
            harga  acuan  internal  maupun  eksternal  ketika  menilai  kewajaran
            harga. Harga acuan adalah setiap harga yang digunakan konsumen
            sebagai dasar perbandingan dalam menilai harga lain. Harga acuan
            internal adalah harga-harga (rentang harga) yang didapat kembali
            oleh konsumen dari ingatan.

            KUALITAS YANG DIRASAKAN ATAU DIPERSEPSIKAN
                    Para konsumen sering menilai kualitas suatu produk atau jasa
            berdasarkan  berbagai  macam  isyarat  informasi,  beberapa
            diantaranya intrinsik terhadap produk (seperti, warna, ukuran, rasa,
            aroma),  sedangkan  yang lain  bersifat ekstrinsik  (misalnya,  harga,
            citra toko, citra merk, lingkungan jasa). Dalam keadaan tidak adanya
            pengalaman  langsung  atau  informasi  lain,  parakonsumen  sering
            mengandalkan harga sebagai indikator kualitas.
                    Skala SERVQUAL, dirancang untuk mengukur kesenjangan
            harga antara harapan pelanggan mengenai pelayanan dan persepsi
            konsumen  mengenai  pelayanan  yang  diberikan,  yang  didasarkan
            pada lima dimensi berikut ini:
                1.  Nyata, penampilan fasilitas fisik, peralatan, personalia, dan
                   alat-alat komunikasi.
                2.  Reliabilitas, kemampuan menyelenggarakan pelayanan yang
                    dijanjikan, yang bisa diandalkan dan akurat.
                3.  Daya  tangkap,  kesediaan  untuk  membantu  pelanggan  dan
                    memberikan pelayanan yang cepat.


             76 | Perilaku Konsumen
   84   85   86   87   88   89   90   91   92   93   94