Page 221 - Art of Ericksonian Hypno
P. 221

The Art of Ericksonian Hypnosis: Prinsip-Prinsip Mendasar dan Penerapannya



                          Jika bawah sadar anda menghendaki anda memasuki trance, tangan kanan
                          anda akan terangkat dengan sendirinya. Jika sebaliknya, tangan kiri anda
                          yang akan terangkat dengan sendirinya.

                       Jadi, jawaban apa pun yang kita dapatkan, apakah itu tangan kanan atau
                   tangan kiri, kita tahu bahwa orang itu sudah memasuki trance karena kedua

                   gerakan tangannya (yang terjadi dengan sendirinya) menyiratkan hal itu. Jika
                   pasien duduk diam, dan tidak ada respons dengan gerakan tangan setelah beberapa
                   menit, terapis bisa menyodorkan double bind berikut:

                          Karena anda duduk dengan tenang dan tidak ada respons dari tangan
                          anda, anda bisa mencari tahu apakah pikiran bawah sadar anda lebih suka

                          tidak melakukan upaya apa pun sama sekali saat anda memasuki trance.
                          Mungkin akan lebih menenteramkan bagi anda jika tidak harus bergerak
                          atau berbicara atau bahkan mencoba sekuat tenaga untuk menjaga mata
                          anda tetap terbuka.

                       Pada saat ini mungkin mata pasien segera terkatup dan ia memasuki trance.
                   Atau matanya mungkin tetap terbuka dengan tatapan kosong, dan itu bisa berlanjut

                   dengan kelembaman tubuh yang mengisyaratkan perkembangan menuju trance.
                   Sebaliknya, jika pasien mengalami kesulitan, akan ada perubahan tidak enak pada
                   tubuh, mimik muka, dan akhirnya beberapa akan menyampaikan masalah mereka.

                       Double bind “sadar-bawah sadar” yang dipadukan dengan sugesti pertanyaan,
                   implikasi, not knowing-not doing, dan isyarat ideomotor akan menjadi alat yang

                   luar biasa untuk memicu trance dan mengeksplorasi pola respons pasien.
                       Dalam terapi, double bind “sadar-bawah sadar” memiliki kegunaan yang tak

                   terbatas karena kemampuannya untuk menggerakkan proses bawah sadar.
                   Penggunaan sugesti negatif sebagaimana dijelaskan sebelumnya sangat berguna di
                   sini.

                          Anda tidak harus mendengarkan saya karena bawah sadar anda bersiaga
                          dan bisa mendengar apa yang ia perlukan, untuk memberi respons secara
                          tepat.

                          Dan benar-benar tidak ada masalah apakah pikiran sadar anda melakukan

                          sesuatu, karena bawah sadar anda bisa mendapati cara yang tepat untuk
                          berurusan dengan penderitaan itu (apa apa saja).







                   A.S. Laksana                                                                       221
   216   217   218   219   220   221   222   223   224   225   226