Page 27 - modul edit
P. 27

melakukan  check-out.  Jika  sudah  hapal  diluar  kepala  maka  percepatan  proses  akan  bisa

               terjadi. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah ketelitian baik mengenai hal yang sudah baku
               maupun hal yang bersifat tambahan atau insidental. Seorang receptionis sudah terbiasa untuk

               memasukkan  hal  yang  bersifat  baku  di  folio  tamu,  antara  lain:  charge  untuk  kamar  tamu
               setiap  hari  selama  tamu  masih  in-house,  penambahan  biaya  pajak  dan  pelayanan  untuk

               transaksi yang terkena tax and service, besarnya adalah 21% untuk kamar, F&B, dan laundry,
               transaksi yang tidak dikenakan penambahan pajak & pelayanan adalah telepon,  drug store

               dan transportasi yang dikelola pihak diluar hotel. Elemen baku lainnya adalah pemotongan

               total biaya dengan deposit yang telah dibayarkan tamu didepan, Pembayaran dengan tunai
               atau  kartu  kredit  tidak  bisa  dikembalikan  dalam  bentuk  kartu  kredit  ke  tamu,  jika  ada

               kelebihan deposit dari tamu.

                b.  Antisipasi perjalanan tamu
                Pelayanan  tambahan  berguna  untuk  memberikan  kesan  yang  baik,  oleh  sebab  itu  sikap

                proaktif dan antisipatif perlu ditonjolkan,antara lain dengan cara melihat nomor kamar tamu
                yang akan check-out, memastikan ada kendaraan yang bisa dipakai tamu (dengan melihat

                trend tamu yang check-out selama ini: ada yang langsung ke bandara, atau mereka ke kota
                dulu, dan sebagainya).

                c.  Konsolidasi  dengan  beberapa  bagian  yang  terlibat.  Tindakan  ini  amat  penting  karena

                    semua  pihak  memberi  kontribusi  kelancaran  proses  check-out,  bagian  yang  terlibat
                    dalam penanganan keberangkatan tamu yaitu:

                 Bell captain:

                      Seorang  bell  captain  harus  siap  ditempat  terutama  dalam  memberikan  tugas  ke
                      bellman untuk  membantu tamu dalam  membawakan barang bawaan  mereka sampai

                      dengan  tamu  selesai  membayar  transaksi  hotel,  seorang  bellman  mengantar  barang
                      tamu  sampai  memasukkan  ke  bagasi  kendaraan,  baik  itu  sarana  tansportasi  umum

                      maupun pribadi.
                 Housekeeper:

                      Begitu ada pemberitahuan dari front office bahwa akan ada tamu yang akan check out,

                      order  taker  housekeeping  akan  memberitahu  kepada  roomboy  melalui  handy  talkie
                      untuk memeriksa kelengkapan kamar dan memeriksa minibar, setelah diperiksa room

                      boy akan menginformasikan kepada bagian front desk agent jika ada hal yang perlu

                      ditambahkan kedalam tagihan tamu.
                d.  Menunjukkan bill





                                                                                               Page | 22
   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31   32