Page 64 - qowaid
P. 64
QAWA’ID FIQHIYYAH
Sedangkan perkara lain yang tidak berbeda baik unsur
maupun materinya menurut kebiasaan, maka cukup
niatnya yang membedakan dari adat kebiasaan.
Setiap ibadah memiliki kemiripan dengan ibadah
lainnya dari segi jenis atau spesiesnya. Seperti shalat
dhuhur mempunyai kemiripan spesies dengan shalat
fardhu lima lainnya. Kemiripan dari segi jenis seperti shalat
rawatib dan shalat sunnah lainnya. Maka dalam niat
pelaksanaannya harus dibedakan, baik antar jenis maupun
spesiesnya. Dengan memperhatikan nama shalat dapat
membedakan antarspesies di dalamnya, dan dengan
memperhatikan kategori fardhu dapat membedakan
dengan kategori sunnah.
Maksud adanya niat adalah spesifikasi ibadah
tertentu dari bentuk ibadah lainnya sebagaimana
penjelasan di atas sehingga tercapai tujuan penetapan
kewajiban niat dalam pelaksanaan aktivitas syar’i. Inilah
maksud dari ungkapan para ahli hukum Islam “orang yang
berniat, wajib maklum (ibadahnya).”
Dari pembahasan di atas dapat diambil kesimpulan
bahwa niat adalah maksud yang mengiringi ibadah dan
aktivitas syar’iyyah lainnya. Namun, syarat di dalam niat
dengan maksud ibadah semata apabila ibadah tersebut
tidak memiliki kemiripan dengan ibadah lainnya. Pada
kondisi demikian maka spesifikasi tindakan adalah hanya
dengan membedakannya dari tindakan adat kebiasaan
sehingga niat dengan maksud ibadah hakikatnya sudah
tercukupi. Namun, apabila ibadah tersebut mempunyai
kemiripan dengan ibadah lainnya maka ditambah syarat
identifikasi (ta’yin) seperti shalat, sebab kewajibannya
mengandung beberapa spesies. Demikian pula ditambah
syarat kefardhuannya sebagai spesifikasi dari ibadah
sunnah.
Pada saat telah ditetapkan maksud dengan adanya
karakteristik khusus di dalam suatu ibadah tidak
disyaratkan di balik keadaan tersebut syarat lainnya. Puasa
ramadhan apabila dilakukan pada waktunya sudah cukup
di dalam niatnya dengan pernyataan puasa besok hari
sebab telah menetapkan substansi puasa tersebut dan
tidak dibutuhkan spesifikasi lainnya. Namun, jika
dilaksanakan di luar bulan ramadhan maka disyaratkan
53