Page 142 - FULL SKRIPSI_MARLIN DWI ZULTARI_11160930000025
P. 142

menciptakan  kepuasan.  Untuk  meningkatkan  hal  tersebut  peneliti  memberikan


                        rekomendasi  yang  dapat  digunakan  untuk  meningkatkan  kepuasan  pengguna

                        Shopee Tokopedia.


                               E-service quality dapat  ditingkatkan dengan  cara memberikan pelayanan

                        yang nyaman seperti dapat memilih ekspedisi pengiriman sesuai dengan apa yang


                        diinginkan  pelanggan,  dapat  menggunakan  layanan  gratis  ongkir  tidak  terbatas

                        dengan  metode  pembayaran  tertentu  melainkan  dengan  metode  pembayaran

                        apapun,  responsiveness  berupa  penyediaan  kontak  customer  service  dan


                        mempermudah dalam melakukan refund atau return barang,

                               Perceived usefulness yaitu manfaat yang didapat dari menggunakan sistem,


                        sangat  penting  bagi  pihak  e-commerce  untuk  memastikan  bahwa  aplikasi  atau

                        website yang mereka tampilkan akan menimbulkan manfaat bagi konsumen seperti


                        mengembangkan aplikasi maupun website nya dengan penambahan fitur pencarian

                        produk menggunakan foto atau gambar sehingga pelanggan yang ingin mencari

                        barang  tetapi  tidak  tahu  nama  produk  tersebut  dapat  mencarinya  melalui  fitur


                        pencarian  foto,  adanya  penambahan  menu  mengenai  stok  produk  agar  dapat


                        diketahui informasi yang jelas mengenai stok produk tersebut.

                               E-trust  sangat  penting  karena  ketakutan  pelanggan  terhadap  penipuan

                        online,  akibatnya  pengguna  sulit  mempercayai  lingkungan  online  dibandingkan


                        dengan  offline  dimana  mereka  dapat  melakukan  kontak  secara  langsung  seperti

                        takut akan barang tidak terkirim sehingga pihak e-commerce harus dapat menepati


                        janji berupa jadwal pengiriman yang tepat waktu dan sesuai dengan batas yang

                        ditentukan.







                                                              121
   137   138   139   140   141   142   143   144   145   146   147