Page 82 - Dietetik-Penyakit-Tidak-Menular_SC
P. 82

Tabel 1.3. Klasifikasi IMT untuk Orang Dewasa di Indonesia
                                                                                                  2
                      Klasifikasi                        Kategori                       IMT (Kg/m )
                                           Kekurangan berat badan tingkat berat            <17,0
                      Kurus
                                          Kekurangan berat badan tingkat ringan          17,0 – 18,4

                      Normal                                                             18,5 – 25,0
                                           Kelebihan berat badan tingkat ringan         >25,0 – 27,0
                      Gemuk
                                            Kelebihan berat badan tingkat berat               >27
                     Sumber : Kemenkes RI, 2014. Pedoman Gizi Seimbang.


                     Penilaian IMT sebagai indikator obesitas memang mudah dilakukan, cepat dan relatif
                     tidak  invasive  terhadap  individu  yang  diukur.  Namun  demikian,  indikator  IMT  tidak

                     dapat  membedakan  antara  berat  badan  terkait  otot  dan  berat  badan  terkait  lemak
                     tubuh. Pada beberapa kasus, meningkatnya IMT mungkin hasil dari kelebihan adiposit,
                     otot atau adanya edema. Nilai IMT juga tidak memberikan informasi distribusi lemak
                     tubuh terutama yang terpusat pada abdomen (Lee,Robert D, 2011).
                     Berdasarkan hal tersebut, maka pengukuran lingkar pinggang  menjadi alternatif yang

                     dapat  digunakan  untuk  estimasi  abdominal  fat  dan  memperkirakan  risiko  terjadinya
                     penyakit kardiovaskular.  Klasifikasi ukuran lingkar pinggang yang berlaku pada lingkup
                     populasi internasional adalah sebagai berkut:


                     Tabel 1.4. Klasifikasi Ukuran Lingkar Pinggang Pada Orang Dewasa (Internasional)
                     Jenis Kelamin                   Ukuran lingkar pinggang           Interpretasi
                     Laki-laki                                    > 102 cm           Obesitas sentral
                     Perempuan                               > 88 cm                 Obesitas sentral
                     Sumber: Lee,Robert D, 2011


                     Untuk orang asia, klasifikasi ukuran lingkar pinggang dimodifikasi menyesuaikan dengan

                     karakteristik tubuh orang Asia-Pasifik seperti yang tercantum pada tabel di bawah ini.

                      Tabel 1.5. Klasifikasi Ukuran Lingkar Pinggang Pada Orang Dewasa (Asia-Pasifik)
                     Jenis Kelamin            Ukuran lingkar pinggang               Interpretasi
                     Laki-laki                          > 90 cm                   Obesitas sentral
                     Perempuan                        > 80 cm                     Obesitas sentral



               3)    Data biokimia
                     Pada data biokimia, informasi yang dikumpulkan adalah hasil pemeriksaan laboratorium
                     terkait  penyakit  komorbiditas  atau  risiko  metabolik  sindrom  meliputi  pemeriksaan



                  Dietetik Penyakit tidak Menular                                                         73
   77   78   79   80   81   82   83   84   85   86   87