Page 84 - Dietetik-Penyakit-Tidak-Menular_SC
P. 84

1)    Mifflin-St.Jeor

                     Untuk Perempuan : REE = 10 x W (kg) + 6,25 x H (cm) – 5 x A (years) – 161
                     Untuk Laki-laki       : REE = 10 x W (kg) + 6,25 x H (cm) – 5 x A (years) + 5
                     Keterangan : W = Berat Badan aktual , H : Tinggi Badan (cm) , A = Umur (tahun)
               2)    Harris – Benedict

                     Untuk Perempuan : REE = 655,1 + 9,56 W + 1,85 H – 4,68 A
                     Untuk Laki-Laki      : REE = 66,5 + 13,75 W + 5,0 H – 6,78 A
                     Keterangan : W = Berat Badan aktual , H : Tinggi Badan (cm) , A = Umur (tahun)


                     Saudara  bisa  memilih  salah  satu  rumus  di  atas.  Misalkan  untuk  latihan  ini  kita
               menggunakan salah satu rumus yaitu Harris Benedict untuk mengetahui kebutuhan energi
               basal terlebih dahulu yaitu Resting Energy Expenditure (REE) , lalu menghitung Total Energy
               Expenditure  (TEE)  sebagai  estimasi  total  kebutuhan  energi  sehari,  kemudian  melakukan

               pengurangan  energi  sebanyak  500-1000  kkal/hari  dari  total  kebutuhan  energi  sehari  agar
               tercapai penurunan berat badan sesuai target.
                     Untuk lebih jelasnya, saudara dapat mengikuti langkah-langkah sesuai panduan pada
               topik ini. Langkah pertama adalah saudara menghitung dahulu kebutuhan basal atau Resting

               Energy  Expenditure  (REE),  pada  latihan  ini  kita pilih  menggunakan  rumus  Harris  Benedict.
               Langkah  kedua  yaitu  saudara  menghitung  Total  Energy  Expenditure  (TEE)  dengan
               memperhatikan faktor aktivitas (Activity Factor) disingkat AF. Nilai AF ini berbeda berdasarkan
               jenis  kelamin  dan  tingkat  aktivitas  fisik.  Langkah  ketiga  adalah  saudara  melakukan

               pengurangan energi sebanyak 500-1000 kkal/hari dari TEE atau total kebutuhan energi sehari.
               Berikut ini disampaikan secara rinci langkah-langkah perhitungan tersebut.
               1)    Saudara menghitung Resting Energy Expenditure (REE) dengan rumus Harris Benedict.
                     Untuk Perempuan : REE = 655,1 + 9,56 W + 1,85 H – 4,68 A

                     Untuk Laki-Laki : REE = 66,5 + 13,75 W + 5,0 H – 6,78 A
                     Keterangan : W = Berat Badan aktual , H : Tinggi Badan (cm) , A = Umur (tahun)
                     Berat badan aktual merupakan berat badan sesungguhnya dari kasus.
               2)    Lalu  saudara  menghitung  Total  Energy  Expenditure  (TEE)  dengan  memperhatikan

                     Activity Factor (AF). Rumus menghitung Total Energy Expenditure (TEE) = REE x AF
                     Tabel di bawah ini menampilkan besaran nilai AF menurut jenis kelamin dan tingkat
                     aktivitas dari kasus.









                  Dietetik Penyakit tidak Menular                                                         75
   79   80   81   82   83   84   85   86   87   88   89