Page 221 - Bahtera_Sebelum_Nabi_Nuh_Kisah_Menakjubkan_tentang_Misteri_Bencana
P. 221

Dr. Irving Finkel


              dua orang pendayung berdiri pada sisi yang berlawanan;
              perahu yang terbesar membutuhkan satu kru yang terdiri
              dari empat pendayung … Dayung yang digunakan ketika
              itu panjangnya 5–6 kaki, dengan kepala dayung pendek,
              bundar atau segi panjang, dipakukan pada ujung luarnya.
              Dayung itu tidak sama dengan ‘dayung’ yang ditempatkan
              pada penjepit dayung seperti yang terlihat pada ukiran
              timbul quffa  Assyria pada masa Sennacherib [lihat Pl  …]
                                                    Hornell 1946: 104


           Dalam kondisi banjir, Bahtera Atra-hasīs hanya punya satu tugas:
           tetap mengambang dan melindungi isinya, tetapi barangkali
           coracle  raksasa mana pun harus memiliki galah besarnya juga.
           Oleh karena itu “takal” bisa jadi pengunci yang sesuai untuk
           menjaga galah tetap berada di tempatnya dan tidak hanyut
           (seperti yang saya tahu dayung bisa juga digunakan untuk itu).
           Galah itu, jika bukan untuk mengendalikan, mungkin bisa untuk
           mencegah perahu itu berputar-putar, dan kita tahu dari Tablet
           X bahwa sosok seperti Gilgamesh dapat menangani galah parrisu
           berukuran tiga puluh meter hingga hampir tiga ratus jumlahnya
           bila diperlukan.  Sumbat-sumbat air itu juga disebutkan dalam
           Tablet Bahtera  47, dan kadang-kadang diduga sebagai sumbat
           lambung kapal.
              Proses pemasangan atap pada Bahtera Bundar dengan segala
           implikasi dan asosiasinya mengingatkan penyair terdahulu pada
           Apsû, air di dunia bawah, dan gagasan itu diperjelas:


              Tutupi perahu itu dengan atap, seperti Apsû.
                     Atrahasis Babilonia Kuno: 29;   Gilgamesh XI: 705
   http://facebook.com/indonesiapustaka  beri dia atap dengan penutup yang kuat’, karena pembicaraan di
              Tablet Nippur Babilonia Madya, sebaliknya, mengatakan, ‘…

           sana berkaitan dengan bahtera makurkurru
                                                        yang tidak bundar,
                               kosmis tidak berlaku. Namun, penyebutan
           dan metafora Apsû
           tentang atap tidaklah integral dalam semua versi Babilonia Kuno,
           karena, seperti yang sudah kita lihat, juru tulis di balik Tablet



                                         210
   216   217   218   219   220   221   222   223   224   225   226