Page 9 - F:\ISOLIHATUN\PUBLIKASI\FLIPBOOK\PROJECT 1\
P. 9
Hipotesa Tindakan
Dari uraian kajian teori yang telah dipaparkan, maka dapat disampaikan hipotesa
tindakan sebagai berikut: “Melalui penerapan model pembelajaran advance organizer dan
discovery lerning berbantuan mind mapping dapat meningkatkan hasil belajar materi rumus
jumlah dan selisih sinus dan cosinus bagi siswa kelas XI-MIPA3 SMA Negeri 1 Demak
semester 1 tahun pelajaran 2021/2022”.
SETTING PENELITIAN
Waktu Penelitian
Penelitian ini dilaksanakan selama tiga bulan, mulai bulan September sampai bulan
November tahun 2021.
Tempat Penelitian
Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Demak, jalan Sultan Fatah nomor 85
Demak.
Subjek Penelitian
Yang menjadi subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI-MIPA3, yang berjumlah 35
siswa, terdiri dari 8 orang siswa laki – laki dan 27 orang siswa perempuan.
Sumber Data
Jenis data jika dilihat dari sumbernya yang diperlukan untuk menguji hipotesa dalam
penelitian ini ada dua jenis data, yaitu data primer dan data sekunder. Data primer adalah data
yang yang diambil langsung dari sumbernya dan data sekunder adalah data yang diperoleh
secara tidak langsung. Baik data primer maupun data sekunder sangat diperlukan dalam
kegiatan penelitian. Data primer dalam penelitian ini diambil dari hasil ulangan siswa.
Sedangkan data sekunder diperoleh dari pengamatan teman sejawat sebagai kolabor.
Teknik dan Alat Pengumpul Data
Teknik Pengumpul Data adalah (a) Teknik Dokumen digunakan untuk mencari data
kondisi awal ketrampilan,, kedisiplinan dan hasil belajar materi rumus setengah sudut, data
siklus I tentang ketrampilan,, kedisiplinan dan hasil belajar siswa pada materi rumus
perkalian sinus dan cosinus, dan siklus II tentang ketrampilan, kedisiplinan dan hasil belajar
siswa untuk materi rumus jumlah dan selisih sinus dan cosinus; (b) Teknik Observasi atau
pengamatan digunakan untuk memperoleh data tentang proses pembelajaran pada siklus I
dan siklus II; (c) Teknik Tes digunakan untuk memperoleh data hasil belajar rumus perkalian
sinus dan cosinus pada siklus I, rumus jumlah dan selisih sinus dan cosinus pada siklus II.
Alat Pengumpul Data adalah (a) Dokumen daftar nilai untuk data hasil kondisi awal;
(b) Dokumen jurnal individu siswa untuk data ketrampilan, kedisiplinan belajar kondisi awal;
8

