Page 30 - E-Modul Coklat dan Permen Coklat Untuk SMK Kuliner Fase F
P. 30
2) Chocolate Layer , yaitu permen coklat yang dibuat
menggunakan cetakan khusus coklat dengan
menuangkan coklat dengan berbagai warna secara
bergantian.
Gambar 2.25. Coklat Layer
Sumber: shopee.co,id
3) Chocolate Marble yaitu permen coklat yang
,
biasanya dibuat menggunakan 2 warna kontras
seperti putih dan coklat dengan menuangkan
sedikit dari salah satu warna tersebut kemudian
dicampurkan secara asal agar menghasilkan
motif seperti keramik.
Gambar 2.26. Coklat marble
Sumber:id.pinterest.com
b. Permen coklat dengan isian
1) Chocolate Praline , yaitu permen coklat yang dibuat dengan
menggunakan beragam bentuk cetakan khusus coklat. Chocolate praline
dibuat dengan cara membentuk kerangka coklat terlebih dahulu
kemudian diberi isian seperti kacang, dry fruit, rice
,
crispy dll. lalu ditutup kembali dengan coklat.
Chocolate praline biasanya dikemas dalam
kemasan kotak khusus coklat dan dapat dijadikan
sebagai hadiah pada perayaan tertentu.
Gambar 2.27. Coklat praline
Sumber: id.pinterest.com
2) Chocolate Truffle , yaitu permen coklat dengan isian yang dibuat tanpa
menggunakan cetakan. Chocolate truffle terbuat dari
bola-bola ganache yang kemudian digulingkan pada
bubuk kakao atau terbuat dari bola-bola biskuit yang
dicelupkan kedalam coklat cair dan diberi topping
lalu dikemas pada papercup .
Gambar 2.28. Coklat truffle
Sumber: id.pinterest.com
15 | MODUL ELEKTRONIK COKLAT DAN PERMEN COKLAT