Page 947 - FLIPBOOK MODUL BIOLOGI 2024/2025
P. 947
Berdasarkan letak sentromernya
kromosom dapat dibedakan menjadi
telosentrik, akrosentrik, metasentrik,
dan submetasentrik.
Inti 1. Arahkan peserta didik membuat Konstruksi 45 menit
kelompok dan melakukan Aktivitas Pengetahuan
2.5.
2. Ajak peserta didik menyampaikan
hasil penelusuran studi literatur
pada Aktivitas 2.5.
3. Minta peserta didik mendiskusikan
hasil penelusuran studi literatur di
kelompok masing-masing.
Perhatikan cara peserta didik
berdiskusi untuk melatih dimensi
bernalar kritis dan berkomunikasi.
4. Pantau setiap kelompok dalam
diskusinya. Jika ada yang kurang
dimengerti, guru dapat membantu
untuk menjelaskan.
5. Tekankan bahwa jumlah kromosom
tidak ada hubungannya dengan
besar kecilnya makhluk hidup.
Jumlah kromosom pada makhluk
hidup tidak menunjukkan hubungan
kekerabatan karena hubungan
kekerabatan dapat diketahui dari
tingkat klasifikasinya.
6. Lalu, ajak peserta didik
melanjutkan Aktivitas 2.6 untuk
menyusun kariotipe suatu individu
dan menentukan jenis kelamin
manusia dari hasil dari penyusunan
kariotipe tersebut.
7. Periksa hasil pekerjaan peserta
didik dan jelaskan jika terjadi
kekeliruan dalam menentukan
susunan pasangan kromosom dan
menentukan jenis kelaminnya.
8. Tekankan bahwa kromosom terdiri
atas autosom dan gonosom. Kedua
kromosom tersebut dapat
mengekspresikan sifat-sifat terkait
ciri fenotip baik morfologi, psikis,
maupun ekspresi kelamin.
1. Meminta peserta didik membuat hubungan Aplikasi Konsep 25 menit
antara DNA, gen, dan kromosom di buku
kerja mereka
Penutup 1. Ajak peserta didik berdiskusi mengenai Refleksi 10 menit
hal-hal apa saja yang telah dipelajari Pembelajaran
dan hal-hal yang masih belum dipahami
pada materi subbab ini.
2. Minta peserta didik menyampaikan
pembelajaran apa yang telah mereka
peroleh pada subbab ini.
3. Doa dan salam penutup.

