Page 70 - SKI jld 3 pengantar menteri Revisi Assalam
P. 70

Buku Sejarah Kebudayaan Islam Indonesia - Jilid 3







                       1972:          LP3ES dengan bantuan Departemen Perindustrian RI melakukan
                                      survei terhadap potensi prospek kerajinan dan industri kecil
                                      di berbagai daerah di Jawa dan Bali yang dilanjutkan dengan
                                      diskusi perumusan desain model pengembangan kerajinan dan
                                      industri kecil.

                       1972:          jurnal-bulanan sosial dan ekonomi, Prisma, terbit pertama kali.
                                      Prisma dihadirkan LP3ES guna menjaring ide dan gagasan
                                      masyarakat, baik dalam bentuk karangan ilmiah populer,
                                      eksplorasi dan refleksi intelektual, maupun laporan riset yang
                                      dalam bidang kajian ilmu-ilmu sosial dan ekonomi.

                       1972, 3 Januari: Berdiri lembaga yang bernama Lemkari untuk menampung
                                      anggota Islam Jamaah. Oleh pemerintah, melalui Jaksa Agung
                                      RI, Islam Jama’ah dilarang beraktivitas karena dianggap sebagai
                                      aliran sesat.


                       1972:          Mukti Ali mulai melaksanakan program dialog antar-agama.

                       1973, Januari: Rezim Orde Baru mengeluarkan kebijakan peleburan (fusi) partai-
                                      partai politik. Sehingga, untuk mengendalikan politik nasional,
                                      pemilu berikutnya hanya diikuti oleh tiga peserta yaitu Golkar,
                                      Partai  Demokrasi  Indonesia  (PDI,  yang  merupakan  peleburan
                                      dari partai-partai nasionalis dan kristen), serta Partai Persatuan
                                      Pembangunan (PPP, peleburan dari partai-partai Islam, terutama
                                      Parmusi dan NU).

                       1973:          Pemerintah Orde Baru dibawah Suharto memaksa partai-partai
                                      Islam  (NU,  Parmusi, PSII, dan Perti) melakukan  fusi  dalam PPP
                                      (Partai Persatuan Pembangunan).

                       1973:          Badan Amil Zakat berubah nama menjadi Badan Amil Zakat,
                                      Infaq dan Shadaqah (BAZIS) untuk bisa menjangkau dana amal
                                      yang lebih luas.


                       1973, Maret:  LP3ES membuat penelitian lapangan, bekerja sama dengan Pusat
                                      Da’wah Islam dan Pendidikan Tinggi Da’wah Islam, Jakarta.


                       1973:          Islamic Development Bank didirikan.

                       1974:          PMII masuk dalam Kelompok Cipayung. Masuknya PMII
                                      sebagai anggota Klompok Cipayung meneguhkan PMII sebagai
                                      organisasi mahasiswa yang punya komitmen tinggi terhadap
                                      urusan bangsa dan negara.






                     54
   65   66   67   68   69   70   71   72   73   74   75