Page 32 - Q&A Implementasi Pedoman CPOB 2018
P. 32

dilakukan pembersihan ruang dan peralatan. Kontaminasi
                   dapat  berbentuk  kontaminasi  silang  maupun  mikroba.
                   Kontaminasi  silang  dapat  berasal  dari  luar  ruang  bila
                   parameter  sistem  tata  udara  tidak  dikendalikan,  misal
                   perbedaan  tekanan  udara  ruang.  Kontaminasi  mikroba
                   dimungkinkan  karena  kelembaban  udara  yang  tinggi
                   terutama ruang proses produk cair dan krim.
                   Evaluasi dapat dilakukan sebagai berikut:
                     cari bagian mana dari ruang yang sulit dibersihkan dan
                      berpotensi menyebabkan kontaminasi silang, misal pada
                      return  grill  Sistem  Tata  Udara,  dust  collector,  wadah-
                      wadah yang ada dalam ruangan dan peralatan;
                     kemudian dibuat evaluasi risiko untuk area yang kontak
                      maupun tidak kontak produk kemudian dibuat mitigasi
                      sesuai risiko; dan
                     dibuat daftar periksa pembersihan ruang sehingga area
                      kritis  tersebut  selalu  terbersihkan  saat  melakukan
                      pembersihan ruang.

               7.  Butir  5.47  dan  5.48.  Apakah  pasokan  air  untuk
                   fasilitas produksi sefalosporin dapat sebagai bagian
                   (subloop) dari SPA fasilitas nonbetalaktam?

                   Harap dibaca Bab 5, Butir 5.47 dan 5.48.

                   Industri perlu melakukan proses MRM untuk mengkaji risiko
                   potensi  terjadinya  kontaminasi  silang  pada  fasilitas
                   nonbetalaktam.







               25 | Q & A   C P O B
   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37