Page 71 - Perilaku Konsumen - Mashur Razak
P. 71

•  Sikap, yaitu pernyataan evaluatif tentang orang lain, tempat, ide,
                produk dan sebagainya.
            •  Nilai  (value),  mencakup  kepercayaan  tentang  apa  yang  dapat
                diterima atau diinginkan.
            •  Kegiatan dan interest, perilaku dimana konsumen menggunakan
                waktu dan upaya, seperti hobby, olah raga, peyanan umum.

            •  Demografi,  yang  meliputi  umur,  pendidikan,  kedudukan,
                struktur keluarga, latar belakang etnis dan sebagainya.
            •  Pola  Media  yang  biasa  digunakan,  meliputi  media  cetak  atau
                elektronik
            •  Tingkat  penggunaan,  ukuran  konsumsi  dalam  suatu  kategori
                produk  produk  spesifik,  seperti  pengguna  berat,  medium atau
                ringan.

                    Konsep gaya hidup berbeda dengan kepribadian. Gaya hidup
            berhubungan  dengan    tindakan  dan  tingkah  laku  sejak  lahir
            sedangkan kepribadian menggambarkan konsumen dari perspektif
            yang lebih internal yaitu karakteristik atau ciri pola pikir, perasaan
            dan memandang (Supranto dan Limakrisna,2007) dan (Sumarwan,
            2002). Walaupun kedua konsep itu berbeda namun keduanya saling
            berhubungan. Kepribadian merefleksikan karekteristik internal dari
            konsumen  sedangkan  gaya  hidup  menggambarkan  manifestasi
            ekternal  dari  karakteristik  tersebut  atau  perilaku  seseorang.
            Konsumen  yang  kepribadiannya  tergolong  berisiko  rendah  tidak
            mungkin memiliki gaya hidup yang berisiko tinggi, seperti : bermain
            dipasar modal, mendaki gunung, terbang layang, panjat tebing dan
            beberapa pekerjaan dan profesi yang lebih menantang.
                    Psikografik  adalah  salah  satu  instrumen  untuk  mengukur
            gaya hidup  yang dapat memberikan pengukuran secara kuantitatif
            dan dapat diugunakan untuk menganalisis data yang sangat besar.
            Analisis    psikografik   merupakan     riset   konsumen     yang
            menggambarkan segmen konsumen dalam hal kehidupan mereka,
            pekerjaan  dan  aktivis  lainnya,  dengan  kata  lain  psikografik


             58 | Perilaku Konsumen
   66   67   68   69   70   71   72   73   74   75   76